Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Polisi Endus Penipu yang Jual 4 Jerigen Minyak Goreng yg Di campur Air


 Lamongan - Seorang warga Bojonegoro tertipu saat membeli 4 jerigen minyak goreng curah seharga Rp 1,7 juta. Jeriken 'minyak goreng' yang dibeli di Pasar Agrobis Babat ternyata berisi minyak goreng yang bercampur air. Polisi menemukan titik terang kasus ini.

Kasatreskrim Polres Lamongan AKP Yoan Septi Hendri mengatakan, dari hasil penyelidikan sementara, polisi mendapati petunjuk dari rekaman CCTV yang terpasang di sekitar Pasar Agrobis.

"Ada rekaman CCTV dan itu baru petunjuk awal. Kita masih mengembangkan penyelidikan," kata AKP Yoan Septi Hendri saat dikonfirmasi detikJatim

Dari rekaman CCTV, lanjut Yoan, terlihat seorang terduga pelaku mengendarai sepeda motor tiba di lokasi. Sekitar pukul 04.08 WIB dia kemudian berlalu.

Setelah itu pada pukul 04.22 WIB terduga kembali ke lokasi bersama seseorang dengan membawa 4 jerigen berwarna biru.

"Empat jeriken warna biru itulah yang kemungkinan diserahkan pada korbannya setelah transaksi harga disepakati," ujar Yoan.

Alat bukti rekaman CCTV itu, menurut Yoan, menjadi petunjuk awal untuk mengembangkan penyelidikan. Namun, Yoan juga tidak mau berspekulasi dari mana terduga. Apakah warga Lamongan atau luar Lamongan.

"Masih kita kembangkan. Mohon doanya, semoga cepat ketangkap," ungkap Yoan.

Yoan mengimbau masyarakat untuk waspada jika diiming-imingi minyak goreng dengan harga murah. Yoan juga menyarankan warga untuk mengecek kebenaran isinya dengan teliti agar tidak tertipu.

"Kami minta masyarakat untuk lebih waspada dan teliti sebelum membeli," pintanya.

Sebelumnya, video penipuan minyak goreng bercampur air ini sempat viral. Video berdurasi 27 detik itu memperlihatkan seorang pria di halaman rumah sedang menuangkan minyak goreng curah ke dalam sebuah bak atau ember.

Setelah dituang, diketahui minyak goreng itu ternyata telah bercampur dengan air. Seorang perempuan di dalam video kecewa dan jengkel dengan ulah orang yang menjual minyak goreng curah. Ternyata setelah dibuka isinya adalah minyak goreng bercampur air. Bahkan volume air lebih banyak dari pada minyak gorengnya.

"Viral minyak. Ditipu. Jarene minyak tibak e banyu thok isi e. Area Babat area Babat. Banyu tusd idol wong sak juta pitungatus. Gakilok wong e singadol gakilok. Banyu blejetiki (Katanya minyak ternyata air saja isinya. Area Babat area Babat. Air dijual orang sejuta tujuh ratus. Berdosa orang yang berjualan. Air murni ini," kata perempuan dalam video viral tersebut.













Post a Comment for "Polisi Endus Penipu yang Jual 4 Jerigen Minyak Goreng yg Di campur Air "